Minggu, 04 September 2016

Mengatasi Error B200/P10 pada Printer Canon IP2770, MP237, MP258.





 Penyebab dan Cara Mengatasi Error B200/P10 pada Printer Canon IP2770, MP237, MP258.
Penyebab Error B200/P10 Printer Canon
Error B200/P10 merupakan code error yang muncul akibat adanya kerusakan fisik pada mainboard printer. Jika code error lainnya bisa diatasi dengan cara mereset printer canon, berbeda dengan B200/P10 yang penanganannya harus mengganti komponen yang rusak tersebut. Secara umum, komponen rusak yang menyebabkan error B200/P10 pada printer canon anda adalah resistor atau power suplay. Resistor pada mainboard terbakar yang menyebabkan tegangan tidak stabil sehingga printer canon tidak berjalan dengan normal. Resistor yang sering kali terbakar pada beberapa kasus yang pernah saya jumpai adalah resistor dengan kode R301. Karena sifatnya yang mengatur besar kecilnya arus ke komponen lain, ketika resistor R301 ini terbakar dan tidak bisa bekerja sebagaimana mestinya maka printer akan mengalami error yang ditandai dengan adanya code error B200/P10.


Cara Mengatasi Error B200/P10 Printer Canon
– Seperti yang sudah kami tuliskan di atas bahwa kerusakan yang terjadi pada error B200/P10 merupakan kerusakan hardware maka tindakan yang bisa kita lakukan untuk memperbaiki printer canon IP2770, MP237, MP258, MP287 dengan error B200/P10 adalah mengganti komponen hardware yang rusak karena terbakar dalam hal ini adalah resistor R301.
– Karena letak R301 yang berada pada mainboard printer, maka untuk bisa mengganti resistor ini anda diharuskan membongkar printer anda.
Screenshot Resistor R301 Pada Motherboard IP2770

– Lepaskan resistor menggunakan solder dan ganti dengan resistor R301 baru. Dengan mengganti resistor R301 pada printer anda, sekarang seharusnya printer anda sudah terbebas dari error code B200/P10 sehingga bisa anda gunakan kembali.




Selamat mencoba

Tidak ada komentar:

Posting Komentar